Lembaga/Perusahaan Mitra

home Beranda > Pembelajaran MBKM > Asistensi Mengajar

SMAN 1 CAMPURDARAT dan MAN 1 TULUNGAGUNG

location_on Campurdarat Tulungagung dan Beji Boyolangu Tulungagung

today Semester Ganjil Tahun Akademik 2024/2025

Deskripsi Kegiatan Pembelajaran

Asistensi mengajar di satuan pendidikan adalah aktivitas pembelajaran yang dilakukan mahasiswa secara kolaboratif dengan guru/tutor/fasilitator/orang tua di berbagai satuan pendidikan dalam subsistem pendidikan formal, nonformal dan informal. Satuan pendidikan dalam subsistem pendidikan formal meliputi jenjang pendidikan anak usia dini, yaitu Taman Kanak- Kanak-Kelompok Bermain (TK-KB), Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) atau yang sederajad, Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah (SMP/MTs) atau yang sederajad, Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah/Sekolah Menengah Kejuruan (SMA/MA/SMK) atau yang sederajat. Satuan pendidikan dalam subsistem Pendidikan Nonformal antara lain Lembaga Kursus dan Pelatihan, Sanggar Kegiatan Belajar, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat, Bimbingan Belajar, Lembaga Pelatihan,

Organisasi Sosial Kemasyarakatan, dan Kelompok Kepemudaan dan Keagamaan. Satuan pendidikan dalam sistem Pendidikan Informal meliputi aktivitas pendidikan di Keluarga, POS PAUD, Pos Pelayanan Terpadu, dan berbagai Kelompok Hobby/Minat di masyarakat.

Kompetensi Utama

Pendidik, Asisten Peneliti

Kompetensi Tambahan

Edupreneurship

Penyetaraan Bobot SKS

# Ekuivalensi MK Bobot SKS
  Mata Kuliah
1 Keterampilan Dasar Mengajar 2
2 Pembelajaran Matematika Berbasis TIK 2
3 Asesmen Pembelajaran Matematika 3
4 Literasi Matematika 2
5 Telaah Kurikulum & Perencanaan Pembelajaran Matematika 3
6 KKN 4
7 Magang 4
  Jumlah 20